free html hit counter

Wuih! Ikuti Jejak ‘Final Fantasy’, ‘Tekken’ Hadir di Versi Mobile

BeritaBintangWuih! Ikuti Jejak ‘Final Fantasy’, ‘Tekken’ Hadir di Versi Mobile

Game pertarungan ‘Tekken’ akhirnya sambangi perangkat smartphone. Game ini akan bergabung dengan ‘Final Fantasy’, ‘The Legend of Zelda’, ‘South Park’, dan beberapa game Sega Genesis lainnya yang lebih dahulu hadir.

Kehadiran ‘Tekken’ versi mobile diumumkan oleh pihak pengembang game, Bandai Namco. Bandai mengatakan bahwa untuk saat ini mereka baru membuka praregistrasi melalui situs teranyarnya.

Dikutip dari Poker Online, game ‘Tekken’ baru bisa dimainkan dalam mode pratinjau dan tersedia bagi pengguna iOS di kawasan Kanada.

Dalam versi mobile, pengguna dapat mengumpulkan lebih dari 100 karakter berbeda. Selain itu, mereka juga bisa membuat pertarungan dengan gaya tersendiri dan mengadopsinya kepada lawan tertentu.

[ Baca Juga – Lucu! Final Fantasy XV Versi Mobile Tampilkan Karakter Unyu ]

Game ini akan menampilkan Story Mode yang memungkinkan pengguna membuat tim yang terdiri dari tiga karakter. Mereka akan membantu Kazuya Mishima melawan musuh baru yang disebut Revenant. Tokoh ini diciptakan khusus untuk game mobile.

Selain itu, pengguna juga bisa melakukan pertarungan melalui mode Dojo. Dengan mode tersebut, pengguna bisa menantang pemain lainnya untuk bertarung secara player vs player.

Bandai Namco menjanjikan beragam bonus bagi yang telah melakukan praregistrasi. Meski demikian, pihak pengembang masih belum mengatakan kapan Tekken versi final benar-benar dirilis di Android dan iOS.

“Semakin banyak orang yang melakukan praregistrasi, akan ada banyak bonus dan konten game yang akan disediakan untuk perilisan global,” demikian ungkap Bandai Namco.