free html hit counter

Warriors Terancam Tereliminasi dari Playoff NBA

BeritaBintang –Golden State Warriors memaksa pertandingan final Wilayah Barat NBA berlangsung ketat hingga game keenam.  setelah Stephen Curry dkk menutup laga game kelima di Oracle Arena, Sabtu (28/5/2016), dengan kemenangan 120-111 atas Oklahoma City Thunder.

Warriors mampu memperkecil keadaan menjadi 2-3, namun mereka tetap terancam tereliminasi. Hal tersebut terjadi apabila lawannya mampu memetik kemenangan pada game keenam.

Curry menjadi inspirator kemenangan Warriors pada laga kali ini. Point guard tersebut menyumbangkan 31 poin, tujuh rebound, dan enam assists. Di kubu lawan, Kevin Durant menjadi pencetak angka terbanyak yakni 40 poin, tujuh rebound, dan empat assists.

Anak asuh Steve Kerr memulai pertandingan dengan baik, juara bertahan NBA musim lalu itu selalu sigap menjaga permaianannya. Sebab, mereka tak ingin kecolongan seperti di game sebelumnya.

Alhasil, laga keenam bakal menjadi laga penentuan bagi kedua tim. Warriors seakan wajib memenangkan pertandingan tersebut demi menjaga peluang untuk mempertahankan gelar NBA musim ini. Sebaliknya, bila pasukan Kerr kalah, maka Thunder praktis bakal melaju ke partai final NBA 2015-2016.