free html hit counter

Berita Bintang – Turis Malaysia Masih Banyak Kunjungi Samosir di 2018

Berita BintangTuris Malaysia Masih Banyak Kunjungi Samosir di 2018

DINAS Pariwisata Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, mencatat jumlah kunjungan wisatawan ke Kabupaten Samosir sepanjang tahun 2018, telah mencapai 296.693 orang. Jumlah kunjungan wisatawan ke daerah berjuluk “Negeri Kepingan Surga” itu masih didominasi oleh kunjungan wisatawan nusantara.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Samosir, Ombang Siboro mengatakan, untuk wisatawan mancanegara tercatat sebanyak 62.555 orang, sementara wisatawan nusantara berjumlah 234.143 orang.

“Angka ini akan terus bertambah sampai penutupan tahun nanti,” sebut Ombang, Kamis (20/12/2018).

[ Baca Juga Berita Bintang : ” Ed Sheeran Raup Pendapatan Rp 6 Triliun Sepanjang Tahun 2018 ” ]

Ombang menyebutkan, jumlah kunjungan wisatawan ke Samosir pada tahun 2018 ini, mengalami peningkatan dibandingkan tahun 2017 lalu. Dimana tercatat jumlah kunjungan wisatawan mancanegara sebanyak 55.771 orang dan wisatawan nusantara berjumlah 222.288 orang.

Untuk kunjungan wisatawan mancanegara, lanjut Ombang, masih didominasi wisatawan asal Malaysia. Kondisi itu sudah terjadi sejak 2 tahun terakhir. Untuk akhir 2018 ini, ia meyakinkan akan terus bertambah. Apa lagi, sudah memasuki liburan sekolah, Natal dan Tahun Baru dilansir dari Judi Online.

Sementara itu, Pengembangan pariwisata di Kabupaten Samosir. Ia menjelaskan tak lepas dari komunikasi dilakukan Pemerintah Kabupaten Samosir kepada para stakeholder dibangun selama ini. Dengan ini, terwujud pada terbangunnya partisipasi publik pada level pengembangan pariwisata Samosir.

“Bahwa industri Pariwisata Samosir dikembangkan untuk bersiap menerima semua bangsa, semua suku dan semua agama. Kemudian, pariwisata bagi Samosir sudah harga mati, sebagai lokomotif penggerak semua sektor pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tutupnya.