BeritaBintang – Team Director Yamaha: Kami Beruntung Bisa Mendapatkan Maverick Vinales
Team Director Movistar Yamaha, Massimo Meregalli menyatakan kalau pihaknya memang benar-benar mendapat durian runtuh melalui pembalap baru mereka, Maverick Vinales musim ini. Menurut Meregalli, Yamaha sangat beruntung karena rider berusia 22 tahun itu merupakan aset berharga bagi pabrikan Garpu Tala untuk jangka panjang.
Yang lebih menguntungkan lagi, Vinales selalu memberikan pendapat dan feedback yang sama dengan sang tandem, Valentino Rossi soal pengembangan motor M1 kebanggaan Yamaha.
[ Baca Juga : ” Demi Kong, Tom Hiddleston Latihan Fisik Bersama Tentara ” ]
Meregalli pun menyatakan bahwa hal ini membuat pekerjaan para engineer di Jepang kian mudah demi mengatasi masalah yang mendera M1.
“Saya senang Vale dan Mack (Vinales) memilih perangkat yang sama. Ini memudahkan engineer mengembangkan motor. Mack super cepat, konsisten, tanpa kesalahan dan sangat fokus. Harusnya saya tak punya ekspektasi ini mengingat usianya baru 22 tahun. Ia sangat tenang. Ia sangat yakin pada komentar-komentarnya. Dia adalah ‘penemuan’ yang luar biasa,” ucap Meregalli seperti dimuat AGEN BOLA.
Vinales sendiri sukses menyapu bersih seluruh tes pramusim sebagai rider tercepat. Padahal kondisi lintasan selalu berubah-ubah, dan ia satu-satunya yang mampu konsisten di papan atas.
“Ia satu-satunya yang mampu mempertahankan ritme. Rider lain biasanya mengalami penurunan ritme setelah terjatuh, namun ia bisa mempertahankannya,” sanjungnya.