BeritaBintang –Pebasket Los Angeles Lakers, Kobe Bryant, gagal memberikan kemenangan pada laga kandang kedua terakhirnya. Pada pertandingan yang digelar Kamis (7/4/2016) siang WIB, Lakers harus mengakui keunggulan Los Angeles Clippers dengan skor 81-91.
Meski kalah, namun Bryant tetap mendapat pujian dari berbagai pihak. Chris Paul menjadi salah satu pemain Clippers yang melayangkan pujian kepada pebasket yang memiliki julukan The Black Mamba tersebut.
“Tidak semua pebasket bisa melakukan semua yang telah ia lakukan,” ujar Paul usai pertandingan seperti diberitakan situs resmi NBA, Kamis (7/4/2016).
Selain Paul, terdapat juga Blake Griffin yang datang menghampiri Bryant usai pertandingan. Saat itu Griffin menghampiri Bryant untuk mengucapkan terima kasih karena sudah menjadi inspirasinya dalam bermain basket.
“Blake, ia datang kepada saya dan berterima kasih sudah menjadi inspirasinya. Sementara itu saya dan Chris memang sudah berteman sejak lama,” ujar Bryant.
Tak hanya kedua pemain tersebut, Bryant juga mendapat sambutan baik dari pendukung Lakers. Usai pertandingan, para pendukung Lakers berdiri dan bertepuk tangan sembari mengelu-elukan nama Bryant.