free html hit counter

Polisi Lepaskan Salah Satu Tersangka Bom Brussels

BeritaBintang – Polisi di Belgia telah melepaskan salah satu tersangka bom Brussels yang terkenal dengan nama alias ‘pria bertopi’ yang berada di Bandara Brussels ketika terjadi serangan berdarah itu. Ia dilepaskan karena polisi kekurangan bukti untuk menahannya.

Pria tersebut bernama Faycal Cheffou ditangkap pada Sabtu 26 Maret 2016, ia diberi nama alias ‘pria bertopi’ karena pada rekaman CCTV di bandara yang menjadi lokasi serangan bom. Pada rekamana itu ia terlihat menggunakan topi berwarna hitam.

Pada saat kejadian, sang ‘pria bertopi’ terlihat mendorong troli bersama dua tersangka lain yaitu Najim Laachraoui serta Ibrahim El Bakraoui yang dimana kedua tersangka ini tewas setelah mendetonasi bom di dalam bandara.

Namun karena dianggap kurang bukti, tersangka bom Brussels ini dilepaskan. Sebagaimana dilansir dari The Independent, Selasa (29/3/2016) polisi mengatakan Cheffou tidak memiliki keterkaitan dengan Teror Paris, berbeda dengan tiga pria yang tewas setelah melancarkan serangan berdarah di Brussels.

Dilaporkan, salah satu petunjuk yang digunakan polisi di Belgia untuk menentukan tersangka bom Brussels adalah keterkaitan sang tersangka dengan Teror Paris yang terjadi tahun lalu.

Pihak Kejaksaan di Belgia sudah berusaha menghubungkan Cheffou dengan bom Brussels berdasarkan penemuan bukti DNA-nya yang ditemukan di lokasi. Namun, pihak kejaksaan mengatakan kecurigaan dan bukti yang ada dianggap tidak kuat.