BeritaBintang – 4 Zodiak Ini Paling Enggak Bisa LDR, Kamu Termasuk Salah Satunya?
HUBUNGAN jarak jauh alias Long Distance Relationship (LDR) tak berpihak pada semua orang. Hanya orang-orang terpilih saja yang kuat menjalaninya.
Bagi beberapa orang LDR itu sangat berat dan sulit dijalani. Tak semua zodiak cocok menjalani LDR. Meski pun batas waktu LDR juga tidak lama, tetap saja mereka tak tahan bila tak melihat kekasih di dekatnya. Jika Anda termasuk orang yang akan mencoba menjalani LDR, pastikan bukan termasuk dalam kelompok empat zodiak ini.
Gemini
Sejujurnya, ada risiko bagi Gemini jika tak bertemu kekasihnya dalam waktu lama. Mereka bisa berpaling ke orang lain. LDR membutuhkan komitmen dan kontrol diri yang serius, sedangkan Gemini bukan tipikal seperti itu. Gemini adalah orang yang butuh perhatian 24 dalam seminggu.
[ Baca Juga – “Game StarCraft 2: Wings of Liberty Bisa Dimainkan Secara Gratis“]
Libra
Libra tipe orang yang suka menggoda. Saat pasangan jauh lalu Libra menggoda wanita atau pria lain, maka itu dapat menggoyahkan kesetiaan. Itulah yang menjadi alasan mengapa Libra sangat sulit pacaran jarak jauh. Mereka benar-benar orang yang benci kesendirian. Mirip dengan Gemini, Libra akan mencari seseorang untuk mengisi kekosongan di sisinya. Bila menjalani LDR sekalipun Libra tak bisa menghargai perasaan pasangannya.
Leo
Jangan coba-coba berhubungan jarak jauh. Leo tipe orang yang menuntut perhatian lebih. Leo orang yang manja dan senang menunjukkan kemesraan di depan orang lain. Mereka akan kesulitan berbagi momen mesra dengan pasangan di Instagram jika bertemu saja jarang sekali.
Scorpio
Pasangan merupakan penyemangat utama bagi Scorpio dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Akan sangat hambar rasanya jika kekasih tidak menemani saat memulai hari. Scorpio punya kesulitan mengekspresikan perasaan mereka dengan kata-kata. Mereka tipe orang yang suka mengekspresikan perasaan dengan sikap, seperti memeluk, mencium, atau membelai. Demikian dilansir dari Poker Online, Kamis (9/11/2017).